Sekda Sigi Drs. Nuim Hayat MM, Hadiri Penyerahan LHP LKPD Tahun Anggaran 2025, Wujud Transparansi Keuangan Daerah.

BERITA50 Dilihat

SIGI – CORONGSULAWESI.ID, Sekertaris Daerah Kabupaten Sigi, Drs. Nuim Hayat.MM, menghadiri acara penting terkait pengelolaan keuangan daerah. Acara Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2025 diadakan di Aula Kantor BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah pada hari jum’at, 9 Januari 2026.

Acara ini menjadi momentum krusial dalam evaluasi dan transparansi pengelolaan keuangan daerah. Rangkaian kegiatan diawali dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima. Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah, I Putu Wisudhantara, S.E., MM, secara langsung menyerahkan LHP atas LKPD Tahun Anggaran 2025 kepada empat kepala daerah di Sulawesi Tengah.

Selain Ketua DPRD Kabupaten Sigi, acara ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting lainnya. Di antaranya, Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah, I Putu Wisudhantara, S.E., MM, Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi, Drs. Nuim Hayat MM yang mewakili Bupati Sigi, Inspektur Inspektorat Kabupaten Sigi, Andi Wulur, SH.,MH, serta perwakilan pimpinan daerah dari Kabupaten Parigi Moutong, Kabupaten Poso, dan Kabupaten Banggai Laut.

Kehadiran para pejabat tinggi ini menunjukkan komitmen terhadap peningkatan kualitas pengelolaan keuangan daerah dan akuntabilitas publik di Sulawesi Tengah. LHP ini diharapkan menjadi landasan untuk perbaikan dan peningkatan kinerja pemerintah daerah di masa mendatang.(**).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *